Bolak-balik, soal standarisasi sirkuit susah dilihat pada klub event. Trek memakai fasilitas jalan raya, harus berhitung panjang pendeknya. Juga ramuan keamanannya.
Tengok event Sabtu-Minggu (6-7/2) berjudul Bupati Cup Open Road Race 2010 (BCOR), di sirkuit dadakan Alun Alun, Garut. Sirkuit ini jauh dari standar trek dadakan.
Bagi pembalap, trek di Alun Alun Garut ini, kagak bagus buat asah skill. Pendek bin patah-patah. Betot gas rem, betot gas- rem, gitu mulu. “Buat mekanik pun kurang menantang. Jauh dari riset berkreativitas racik mesin,” bilang Jajang Mulyana, mekanik dari tim Mulya Speed Bandung.
Jika sirkuit model ini terus dipertahankan, prestasi pembalap Jabar balik memble. Makanya, mau tak mau cari sirkuit atau bangun sirkuit lebih mumpuni. ”Itu bukan tidak disadari, IMI Jabar gencar soal urusan ini. Tahun 2011, Garut bakalan bangun sirkuit,” ungkap Iwan Saga mewakili H. Yayan Senjaya sebagai ketua penyelenggara BCOR.
Mudah-mudahan, bukan janji. Soalnya, dua-tiga tahun lalu, janji serupa pernah terlontar. “Final kok. Bupati dan wakil bupati mendukung. Bahkan lahannya pun telah disiapkan,” yakin H. Babay, sesepuh Garut Motor Sport (GMS) sekaligus angota dewan DPRD Garut dari komisi D.
Dijamin, prestasi pembalap Garut bakalan edun di kancah balap wilayah Jabar bahkan tingkat nasional. Minimal kayak daerah lain yang sudah lebih dulu punya sirkuit. Misal Tasikmalaya dan Subang. Begitu ada sirkuit permanen, prestasi pembalap sekitarnya ikut menanjak.
”Jika punya sirkuit sendiri, pembalap lebih efektif dalam berlatih. Paling penting, dukungan semua pihak termasuk pemerintah dan Korwil mewakili pengurus Pengprov IMI Jabar di sini bisa langsung terjun ke lapangan,” tutup Roes Bangin dan Toni ‘Once’ Aditiyawarman, dua juri lomba dari Pengprov IMI Jabar.
HASIL LOMBA
Bebek Tune-Up 110 cc 4-Tak Seeded 1. Rifki AB (129) Sumedang KRZ Tree Nine Cloting Garut 2. Irfan Chupenk (67) Tasikmalaya CMS TECNO Abdi MTR DRM 3. Jafar Munir (19) Bandung PrivateerBebek Tune-Up 125 cc 4-Tak Seeded 1. Rifki AB (129) Sumedang KRZ Tree Nine Cloting Garut 2. Irfan Chupenk (67) Tasikmalaya CMS TECNO Abdi MTR DRM 3. Denis Kurnia (165) Tasikmalaya IFC Sapta Jaya Bebek Tune-Up 110 cc 4-Tak Pemula 1. Roni Kurniawan (123) Tasikmalaya MMS PD Haysen LBK AGN 2. Adi Santosa (139) Kab. Bandung Rifa Motor 3. Asep H (51) Kuningan DRM Abadi MTR Sindang Bebek Tune-Up 125 cc 4-Tak Pemula 18 TH 1. Asep H (51) Kuningan DRM Abadi MTR Sindang 2. Shelby Eby (283) Ciamis Tudwi Motor 83 Racing Team 3. Rizki Fanwari (157) Tasikmalaya KMS Rizki Fanwari Skuter NBR 200 cc Terbuka 1. Ringgo TJ (258) Bandung Bali Motor 2. Ivan TJ (257) Bandung Bali Motor 3. Fiky (119) Garut Basah Jasun GRT RT Matik 150 cc Terbuka 1. Asep B’dun (156) Subang Putra Jasa IRC Eleven Speed 2. Dadan Alamsyah (154) Subang Privateer 3. Hendri Blankwear (241) Bandung Bogarasa BBAFG BBS
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar